Rabu, 23 Oktober 2013

Pidato Bahaya Rokok Bagi Perokok Pasif

Diposting oleh Fitria Awaliyah di 15.50 1 komentar
Pidato ini dibuat untuk memenuhi tugas Bahasa Indonesia oleh Fitria Awaliyah kelas XII IPA 2, SMA Negeri Ajibarang.
Selamat membaca ya... :)


Pidato Bahaya Rokok Bagi Perokok Pasif

Assalamualaikum warrahmatullahi wabarakaatuh.
Bapak Guru yang saya hormati dan teman-teman sekalian yang saya sayangi.

Yang paling utama puja dan puji syukur marilah senantiasa kita panjatkan ke hadirat Allah SWT atas pemeliharaan dan lindungannya sehingga kita dapat berkumpul di sini dalam keadaan baik tanpa kurang suatu apa pun.

Terima kasih atas waktu dan kesempatan yang diberikan kepada saya saat ini untuk menyampaikan pidato singkat saya. Tak banyak kata, pidato saya kali ini yaitu mengenai  Bahaya Rokok Bagi Perokok Pasif. Sebelum saya melanjutkan saya mau bertanya, kalian di sini tentunya tahu kan apa itu rokok? Menurut pengertiannya, rokok adalah silinder kertas yang berisi daun-daun tembakau yang telah dicacah. Rokok dibakar pada salah satu ujungnya dan dibiarkan membara untuk dihisap asapnya lewat mulut pada ujung lainnya.

Lalu adakah diantara kalian atau keluarga kalian yang merokok? Jika ada, segera peringatkan diri kalian sendiri dan mereka. Sekilas rokok memang memberikan efek rileks dan mengurangi rasa stress, namun di balik manfaat rokok yang secuil itu tersembunyi berbagaimacam kerugian akibat menghisap rokok. Rokok adalah barang yang berbahaya bagi kesehatan manusia. Dan bahaya tersebut bukan hanya berdampak pada perokok saja, tetapi orang-orang di sekeliling perokok yang dapat kita sebut sebagai perokok pasif. Menjadi perokok pasif bahkan bisa lebih berbahaya daripada menjadi perokok aktif, tahukah kalian mengapa?

Zat yang terkandung dalam asap rokok yang dihisap perokok pasif adalah : 2 kali lebih banyak nikotin, 5 kali lebih banyak karbon monoksida, 3 kali lebih banyak tar, 50 kali lebih zat kimia yang berbahaya bagi kesehatan. Bagi perokok aktif merokok juga menghisap asap, namun setelah itu dihembuskan lagi ke luar tubuh sehingga dampak buruk dari zat beracun tersebut tidak sepenuhnya di serap namun lain halnya dengan perokok pasif yang menghisap seluruh asap dan tidak dapat dikeluarkan lagi.
Penyakit-penyakit yang dapat timbul karena menjadi perokok pasif, diantaranya :

  • Meningkatkan risiko kanker paru-paru dan penyakit jantung
  • Masalah pernafasan termasuk radang paru-paru dan bronkitis
  • Sakit atau pedih mata
  • Bersin dan batuk-batuk
  • Sakit kerongkongan
  • Sakit kepala
Ironisnya sekarang ini banyak orang tua yang merokok seenaknya saja, dan tidak tahu apa bahaya dari perbuatan yang mereka lakukan sehingga acuh terhadap nasib anaknya yang ikut-ikutan menghisap asap rokok.
Ada beberapa macam Jenis makanan yang dapat menjadi penetralisir asap rokok, antara lain:
1.      Seafood
Makanan yang kaya akan omega 3 dapat memperbaiki fungsi paru-paru. Makanan yang kaya omega 3 diantaranya adalah seafood. Seafood yang kaya omega 3 di antaranya : ikan salem (salmon), ikan teri, tuna sirip biru, tuna sirip kuning, ikan sarden, ikan forel (trout), kepiting, ikan kerapu (cod), kerang, lobsters, ikan nila, dan udang.
2.      Kedelai
Mengkonsumsi makanan dan minuman yang mengandung banyak kedelai dapat memperbaiki fungsi paru-paru dan mengurangi serangan penyakit sesak nafas kronis. Flavonoid yang terdapat dalam makanan kedelai bertindak sebagai anti-peradangan pada paru-paru serta dapat melindungi paru-paru dari tembakau yang menyebabkan kanker bagi para perokok.
3.      Makanan Kaya Antioksidan
Brokoli, apel, serta sayur dan buah lainnya yang kaya antioksidan bisa membantu memperbaiki dan melindungi paru-paru Anda. Satu studi telah menunjukkan bahwa paru-paru orang yang mengkonsumsi lebih dari 5 apel dalam seminggu berfungsi lebih baik dari paru-paru mereka yang sama sekali tidak mengkonsumsi apel.
4.      Jeruk Nipis
Air jeruk nipis mampu menurunkan kadar nikotin hingga 70,65. Namun air jeruk nipis disini hanya alat bantu untuk dapat berhenti merokok.
5.      Air Putih
Air putih akan membantu untuk mengeluarkan racun dan nikotin yang telah terakumulasi dalam tubuh Anda setelah bertahun-tahun merokok.
Jadi, karena kita sudah tahu maka inilah tugas kita bersama untuk mengingatkan dan memperingatkan para perokok agar korban dari asap rokok dapat berkurang dan jika bisa tidak akan ada lagi korban dari asap rokok tersebut. Merokok memiliki banyak bahaya bagi kesehatan. Selain itu, merokok juga menghabiskan uang dengan sia-sia. Sayangilah keluarga kita dengan menjaga kesehatan mereka. Karena kesehatan amat tak ternilai harganya.

Demikian pidato ini saya sampaikan dan mohon maaf atas segala kekurangan.


Wassalamualaikum warrahmatullahi wabarakaatuh.

Hanya Puisi~

Diposting oleh Fitria Awaliyah di 04.48 0 komentar

Untuk  Kamu, Bintang

Oleh: Fitria Awaliyah


Apa yang kamu kerjakan
Apa yang kamu lantunkan
Apapun
Di manapun itu
Akan selalu kucari
Kemanapun kamu melangkah
Tak pernah ku lepaskan
Dari sebuah jarak yang nyata

Setiap hari aku menunggu
Dalam penantian
Entah apa ini

Setiap kali aku memikirkannya
Hati terasa sakit
Sakit yang memberi jawaban
Sebuah penantian

Itu kamu

Orang bilang “bintang tak akan pernah lepas dari langit”
Tapi hati terlalu jujur
aku terlalu terbawa udara
mengharapkan sebuah bintang nan jauh di sana

Atau aku ini memeng serpihan bintang yang hilang?
Tapi bintang tak pernah jelas

Saat melihat bintang itu
Aku sakit
Mataku tak pernah sanggup menatap
Hanya mampu memandang
 Dari jauh

Bicara pun jadi mimpi
Mimpi indah yang tak pernah jadi indah

Rasa ini sudah menua
Seperti bintang
Yang telah mengakar
Dan menjerat langit

Kiranya kau tahu
Kiranya kau dengar
Kiranya kau rasakan

Seperti kesakitanku ini





Puisi ini aku temuin pas lagi buka-buka isi laptop, tertanggal 22/12/2012 09:06 PM. Terima kasih atas kesediaanya membaca puisi ini, untuk terciptanya puisi-puisi berikutnya yang lebih baik ditunggu komentarnya ya :)

Rabu, 12 Desember 2012

Fenomena Kesejajaran Alam Semesta

Diposting oleh Fitria Awaliyah di 08.50 0 komentar

 Sore ini aku sama temenku Dika iseng- iseng buka Stellarium dan kami lihat posisi matahari dan planet-planet. Mengejutkan, dan kami jadi inget soal prediksi NASA bahwa Bumi bakalan ngalamin kegelapan selama 3 hari, dan diistilahkan sebagai Blackout. Diperkirakan akan terjadi selama 3 hari yaitu tanggal 23, 24 dan 25 Desember 2012. Peristiwa ini disebabkan karena Posisi semua planet berada sejajar membentuk sebuah garis lurus. Sehingga planet yang berada di balik planet Pertama (Merkurius) akan terhalang mendapatkan sinar matahari.

Berikut (hasil copas) tuturan langsung dari NASA:
Entah benar atau tidak, sebaiknya bersiap-siaplah, Jangan panik, tetap tenang, dan berdoalah. Ingatlah untuk lebih banyak senyum, lebih banyak mencintai, lebih banyak memaafkan.. setiaphari. Akan lebih baik untuk menghindari perjalanan jauh sepanjang bulan Desember 2012. NASA memperkirakan kegelapan total pada 23-35 Dec 2012 pada saat "sejajarnya alam semesta".

Ilmuan US memperkirakan perubahan alam semesta, kegelapan total pada planet (bumi, red) selama 3 hari dimulai pada 23 Des 2012. Ini bukanlah akhir dari dunia, ini adalah "kesejajaran alam semesta", dimana matahari dan bumi akan berada pada satu garis lurus untuk pertama kalinya. Bumi akan bertukar tem,patdari dimensi ke 3 ke dimensi 0, lalu bertukar lagi ke dimensi ke 4.

Selama perpindahan ini, seluruh alam akan menghadapi perubahan besar, dan kita akan melihat Dunia yang benar" baru. Kegelapan selama 3 hari ini diperkirakan akan terjadi pada tanggal 23, 24 dan 25 Des, Selama kejadian ini terjadi, ketenangan adalah hal yang sangat dibutuhkan, saling peluk satu sama lain, berdoa, dan terus berdoa.

Beristirahatlah selama 3 hari ini. Dan mereka yang bertahan akan menghadapi Dunia yang benar" baru ... bagi mereka yang tidak bersiap" akan banyak yang mati karena rasa takut. Berbahagialah, nikmati waktu yang ada mulaidari sekarang. Jangan khawatir, dan berdoalah kepada Tuhan setiap hari.

Banyak sekali pembahasan tentang apa yang akan terjadi di tahun 2012, tapi banyak yang tidak percaya, karena mereka takut akan menciptakan kepanikan dan ketakutan pada semua orang. Kita tidak tahu pasti apa yang akan terjadi, tapi saya rasa tidak akan sia" untuk mempercayaiNASA tentang persiapan yang harus dilakukan.

Sekarang lihat deh posisi planet-planet dan matahari tanggal 12/12/2012.
(foto dari stellarium)

Entah ini semua benar akan terjadi atau tidak, jujur aja kalau aku sendiri sih ngeri, tapi seperti apa yang mereka bilang, kita harus tetap tenang ini merupakan fenomena “kesejajaran alam semesta “ jadi meskipun bumi bakalan gelap selama tiga hari, insya Allah kita ga bakalan meninggal (kecuali emang udah takdirnya yaa). Yang penting perbanyak do’a, lakukan hal-hal yang positif dan yang terpenting jangan takut!

Jumat, 23 November 2012

Profil dan Biografi Haryo Sumowidagdo, Fisikawan Indonesia di CERN

Diposting oleh Fitria Awaliyah di 08.37 0 komentar

Haryo Sumowidagdo. Image credit: indonesiaproud.wordpress.com
Baru-baru ini, ilmuwan CERN mengungkapkan bahwa mereka telah menemukan apa yang disebut dengan "Partikel Tuhan (God Particle)" yang disebut juga dengan Higgs Bosson. CERN yang merupakan kependekan dari (Conseil Européene pour la Recherche Nucléaire) atau European Organization for Nuclear Research merupakan sebuah komplek laboratorium percepatan partikel terbesar di dunia yang terletak di perbatasan antara Perancis dan Swiss, persis di sebelah barat Jenewa, yang memiliki daya tarik tersendiri bagi para peminat ilmu fisika. Di sanalah ribuan ilmuwan yang setengahnya adalah komunitas fisika partikel, melakukan eksperimen bersama.

Cheops, Satelit Khusus untuk Temukan Planet Mirip Bumi

Diposting oleh Fitria Awaliyah di 08.34 0 komentar


Satelit Cheops. Image credit: University of Bern
Hal yang besar tidak selamanya lebih baik. Nampaknya pemikiran itulah yang menginspirasi ESA untuk membuat sesuatu dengan biaya rendah namun bernilai sains tinggi. Pada Bulan Maret lalu ESA mengadakan sayembara untuk mencari ide-ide baru yang berfokus pada pencarian planet-planet baru yang mirip Bumi. Dari 26 proposal yang diajukan, ESA telah menyetujui sebuah proposal yang berisi misi baru yang nantinya akan diluncurkan pada 2017.

Matahari Punya Saudara Kembar?

Diposting oleh Fitria Awaliyah di 08.21 0 komentar


Kelahiran Matahari sekitar 4,6 miliar tahun yang lalu di dalam sebuah nebula, tampaknya juga melahirkan ribuan bintang lain. Lalu, apa yang terjadi dengan saudara-saudara Matahari? Pencarian terus dilakukan, akan tetapi saudara-saudara Matahari itu bisa berada di mana saja di galaksi Bima Sakti.

Jika jumlahnya hanya dalam bilangan ribuan, mungkin tidak terlalu sukar untuk menemukannya. Sayangnya, galaksi Bima Sakti merupakan tempat tinggal dari sekitar 100 sampai 400 miliar bintang. Jika saudara-saudara Matahari itu berkumpul di salah satu sudut galaksi, mereka sulit ditemukan. Apalagi faktanya, mereka tersebar di seluruh penjuru galaksi.

Keajaiban Siklus Matahari

Diposting oleh Fitria Awaliyah di 08.19 0 komentar

Matahari dalam perjalanan evolusinya sebagai sebuah bintang menunjukkan sifat-sifat dinamis, baik di lapisan luar (fotosfer, kromosfer, korona) maupun lapisan dalam. Salah satu keajaiban perilaku evolusi matahari adalah fenomena siklus aktivitas 11 tahun.

Siklus merupakan perulangan peristiwa yang biasa terjadi di alam. Siang berganti malam, akibat rotasi bumi pada porosnya. Musim silih berganti akibat kemiringan poros rotasi bumi terhadap bidang orbitnya mengitari matahari (ekuator bumi membentuk sudut 23,5 derajat terhadap bidang ekliptika). Dan matahari ternyata juga memiliki siklus aktivitas.
 

Random Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea